Kegiatan coaching clinic digital optimalisasi peran Unit Pengawas Intern (UPI) pada aplikasi SIMARKO

84 Views

0 Comments

October 8, 2024

Sekretaris Inspektorat Jenderal, Joko Murdyono membuka kegiatan coaching clinic digital optimalisasi peran Unit Pengawas Intern (UPI) pada aplikasi SIMARKO dan penyusunan laporan penyelenggaraan manajemen risiko Inspektorat Jenderal Triwulan III tahun 2024.

Pada sambutannya, Joko Murdyono menegaskan bahwa aplikasi SIMARKO yang telah dilaunching oleh Menteri Perhubungan harus dimanfaatkan dengan baik oleh UPI karena sudah banyak risiko yang tercatat dari total 593 pemilik risiko. Data risiko yang telah tercatat pada aplikasi SIMARKO dapat menjadi modal besar bagi Itjen untuk menerapkan Audit Kinerja Berbasis Risiko.

Dengan diimplementasikan nya AKBR pada pengawasan Itjen, akan memberikan kontribusi besar dalam peningkatan nilai IACM ke level 4 pada elemen peran layanan. Pelaksanaan AKBR pada tahun ini diharapkan dapat berjalan dengan baik sehubungan telah terbit nya Perirjen Nomor 1 Tahun 2024 tentang pedoman penilaian maturitas MR. Diharapkan dengan semakin masifnya implementasi MR, akan meningkatkan pemahaman bagi auditor dalam mengawal implementasi MRPN di lingkungan Kementerian Perhubungan

Loading

Share Now: