Sumatera Barat, 9 s.d. 10 November 2023.
Inspektur II, Dr. Ir. Fadrinsyah Anwar, MBA., CGCAE., CRGP selaku penanggung jawab Audit Tematik melakukan kunjungan lapangan di sepanjang wilayah kerja Balai Teknik Perkeretaapian Kelas II Padang, Sumatera Barat.
Audit Tematik pada BTP Kelas II Padang mencakup Audit terhadap Dukungan Manajemen Angkutan Perintis, Belanja Barang, dan Tata Kelola BMN.
Inspektur II bersama Tim Audit didampingi Kepala Kantor BTP Kelas II Padang dan Tim melakukan pemantauan langsung ke lapangan antara lain Stasiun Sicincin, Stasiun Kayu Tanam, Stasiun Padang Panjang, Stasiun Padang, Stasiun BIM, dan Kantor PT KAI Divre II Sumbar.
Inspektur II juga menekankan pentingnya Pengamanan dan Pemiliharan BMN di lingkup penguasaan Kuasa Pengguna Barang sebagaimana diamanatkan dalam PM 59 Tahun 2018 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pengelolaan BMN di Lingkungan Kementerian Perhubungan. (DNY)