Irjen Meghadiri FGD Strategi Transformasi Sektor Transportasi yang Bebas Korupsi

7 Views

0 Comments

October 22, 2024

Bertempat di Gedung Merah Putih, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Inspektur Jenderal – Arif Toha dan jajarannya menghadiri kegiatan Focus Group Discussion (FGD): “Strategi Transformasi Sektor Transportasi yang Bebas Korupsi” (09/10). Pada kesempatan ini, Itjen Kemenhub bersama KPK berkomitmen untuk terus memperkuat sinergi dan kolaborasi dalam upaya meningkatkan integritas dan pencegahan korupsi di sektor transportasi. Langkah ini merupakan bagian dari transformasi besar yang dirancang untuk mewujudkan sektor transportasi yang bersih, transparan, dan bebas korupsi, demi meningkatkan kualitas pelayanan publik dan kepercayaan masyarakat.

Hadir dalam FGD ini Deputi Bidang Koordinasi dan Supervisi KPK – Didik Agung Widjanarko, Direktur Supervisi I – Agung Yudha Wibowo, Direktur Supervisi IV – Edi Suryanto, dan Ketua Satgas Direktorat II – Deny Irawan. Pada kesempatan ini, berbagai saran dan masukan diberikan terkait langkah-langkah pencegahan korupsi di sektor transportasi, termasuk strategi peningkatan hasil Indeks Integritas melalui Survei Penilaian Integritas (SPI) di lingkungan Kemenhub.

Sekretaris Inspektorat Jenderal – Joko Murdyono, menyampaikan bahwa Itjen telah menindaklanjuti Rencana Aksi Perbaikan SPI Tahun 2023, sesuai dengan 5 rekomendasi utama KPK. Itjen juga terus melakukan sosialisasi pengisian SPI di lingkungan Kementerian Perhubungan. Dengan langkah-langkah strategis ini, diharapkan hasil Indeks SPI 2024 akan semakin meningkat, yang tidak hanya mencerminkan peningkatan integritas internal tetapi juga memperkuat reputasi Kemenhub sebagai lembaga yang bersih, profesional, dan terpercaya dalam melayani masyarakat.

Loading

Share Now: