Itjen Kemenhub dan BPKP Gelar Pelatihan CGRE

105 Views

0 Comments

October 7, 2024

Melanjutkan rangkaian peningkatan kompetensi dalam manajemen risiko, Inspektorat Jenderal Kemenhub bersama Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pengawasan BPKP menyelenggarakan “Pelatihan Certified Government Risk Executives (CGRE)” pada tanggal 27-29 Mei 2024 di Jakarta. Pelatihan ini diikuti oleh 22 Pejabat Tinggi Eselon I/II di lingkungan Kementerian Perhubungan, dibuka dan ditutup secara resmi oleh Deputi Kepala BPKP Bidang Pengawasan Instansi Pemerintah Bidang Perekonomian dan Kemaritiman, Bapak Aryanto Wibowo, Ak.

Pelatihan CGRE merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk memperkuat penerapan manajemen risiko di lingkungan Kementerian Perhubungan. Dengan membekali para pejabat tinggi dengan pengetahuan dan keterampilan yang relevan, diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pengelolaan risiko dalam setiap pengambilan keputusan strategis, operasional, maupun program pembangunan di sektor transportasi. Hal ini sejalan dengan amanat Peraturan Presiden Nomor 39 Tahun 2023 tentang Manajemen Risiko Pembangunan Nasional, yang menekankan pentingnya budaya sadar risiko dan penerapan manajemen risiko yang komprehensif di seluruh instansi pemerintah.

Loading

Share Now: