Reviu atas Draft Laporan Kinerja Kementerian Perhubungan Tahun 2020

1696 Views

0 Comments

March 17, 2021

Reviu atas Draft Laporan Kinerja Kementerian Perhubungan Tahun 2020 dan Tindak Lanjut Catatan Hasil Reviu Inspektorat Jenderal
Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKIP) Kementerian Perhubungan Tahun 2020 merupakan bentuk pertanggungjawaban atas pelaksanaan tugas dan fungsi yang diamanahkan kepada Menteri Perhubungan atas penggunaan seluruh sumber daya yang melibatkan Sumber Daya Manusia, Sarana dan Prasarana serta Anggaran Tahun 2020.
Acara yang diselenggarakan di Hotel Lorin Sentul Bogor, Jawa Barat dibuka oleh Inspektur IV Weku Frederik Karuntu. Pada kesempatan kali ini, Hary Kriswanto selaku Sekretaris Inspektorat Jenderal turut memberikan arahan terkait pelaksanaan reviu. Kegiatan ini didampingi oleh Analis Kebijakan Muda Kemenpan RB Astri Mefayani dan Analis Kebijakan Pertama Kemenpan RB Dyna Florita.
Kegiatan yang berlangsung tanggal 15 s.d 19 Februari 2021 ini juga dihadiri oleh Tim Evaluator LKIP Inspektorat Jenderal dan Tim perwakilan masing-masing Eselon I di Lingkungan Kementerian Perhubungan.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan keyakinan terbatas laporan kinerja telah disajikan secara akurat, andal, dan valid.(dny)

Loading

Share Now: