Kunja Inspektur Jenderal ke Jawa Timur

104 Views

0 Comments

July 19, 2018

(Jawa Timur. Kab Jombang, 13 Juli 2018 ) Inspektur Jenderal Kementerian Perhubungan Wahju Satrio Utomo bersama Inspektur IV Imam Hambali dan rombongan melakukan kunjungan kerja ke lokasi pembangunan jalur ganda KA Jombang – Madiun yang di dampingi oleh Kepala Balai Perkeretaapian Wil Jawa Timur Nur Setiawan, Kunjungan kerja ke lokasi pembangunan jalur ganda KA Jombang – Madiun untuk meninjau Lokasi pekerjaan di Propinsi Jawa Timur yang meliputi Kab. Jombang, Kab, Nganjuk, Kab Madiun, Panjang lintasan jalur kereta KA Jombang – Madiun yaitu sepanjang 84 KM dimulai 80+000 s/d KM 164.000 antara Jombang – Madiun lintas Surabaya – Solo.

Irjen mengunjungi lokasi jalur KA BH 227 dan 259 yang berada di Kab. Jombang, Tinjauan selanjutnya Irjen beserta rombongan mengunjungi Stasiun Baron. Arahan Irjen kepada Kepala Balai Perkeretaapian Wil Jawa Timur beserta jajaranya, agar setelah pembangunan proyek ini selesai bisa dimanfaatkan oleh masyarakat banyak, dengan keterbatasan keuangan negara, diharapkan pembanguanan ini dapat memanfaatkan keuangan dengan sebaik-baiknya, Serta harus lebih piawai dalam memprioritaskan mana yang seharusnya pekerjaan yang didahulukan.

Tidak di pungkiri angkutan lebaran tahun 2018 khususnya di perkeretaapian semakin baik, dan semua ini tidak terlepas dari kerja keras kawan kawan yang ada di perkeretaapian. Tetal selalu menjaga keselamatan pekerjaan, gunakan selalu alat alat keselamatan kerja, tutupnya. [RPD]

Loading

Share Now: